Mewujudkan Dusun Leadership dan Desa Wisata

0
51

KABAREWISATA.COM – M Riza Perdana Kusuma, yang akrab disapa Riza, sangat mendukung apa yang dikerjakan 250 orang mahasiswa dan dosen UGM yang bergerak ke Gunungkidul.

Alumni Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta, sangat senang bisa bersama-sama mewujudkan dusun leadership di Narapuspitan, Desa Wisata Karangrejek, yang didalamnya terdapat rumah belajar. “Semoga semakin menjadi kenyataan,” kata Riza, Rabu (21/6/2023).

Seminggu ini, Riza beserta teman-teman Virtual Management and Local Hero benar-benar dibuat sport jantung ketika tim dari UGM mengunjunginya.

Khususnya dalam proses mengadakan pitching terhadap 3 desa wisata yang akan dijadikan tujuan penyelenggaraan leadership & entrepreneur camp selama dua malam dan tiga hari.

Desa Wisata Karangrejek yang baru berusia beberapa bulan dan dikonsep untuk menarik para pembelajar ini, akhirnya diumumkan menjadi pemenang dan akan menerima 250 mahasiswa serta dosen pada 22-24 Juni 2023.

“Sebuah usaha dan kerjasama manis,” kata Riza, yang menambahkan hal tersebut yang menghadirkan keringat, keriuhan dan diskusi panjang.

“Akhirnya bisa membuat kami tersenyum bahagia,” kelakar Riza yang tersenyum untuk pemberdayaan masyarakat.

Tersenyum atas nama peningkatan keterlibatan masyarakat hingga desa yang dahulunya biasa saja. Kini bertransformasi menjadi dusun leadership serta desa wisata yang sebenarnya.

Nantinya para mahasiswa akan live in di rumah penduduk dan berkemah di lapangan rumput. Juga mengadakan workshop di beberapa lokasi, kemudian mereka juga akan mengadakan outbound games.

“Hingga kami akan bangga untuk memperkenalkan antusiasme kami untuk menjadi lokasi tujuan pembelajaran di masa depan, mengajak kerjasama secara berkesinambungan,” kata Riza.

Jalan semakin terbuka lebar bersama teman-teman dari Visit Karangrejek. Dan Riza bisa tersenyum melihat para local hero dan penduduk dusun tersemangati oleh pencapaian ini.

Sebuah niat kecil melakukan personal social responsibility yang kini bertumbuh menjadi gerakan masyarakat mewujudkan dusun leadership dan desa wisata. (*/Fan)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here