Kunjungi TMP Kusumanegara Jogja, GM Dan Karyawan Royal Darmo Hotel Yogyakarta Lakukan Ziarah & Tabur Bunga

0
36

KABAREWISATA.COM – Dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke 77 sekaligus menghormati dan mengenang perjuangan para pahlawan nasional, General Manager dan karyawan Royal Darmo Hotel Yogyakarta melakukan ziarah dan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kusumanegara Yogyakarta, Senin (15/8/2022).

Di area Taman Makam Pahlawan Kusumanegara Yogyakarta sendiri terdapat enam makam pahlawan nasional selain ribuan pahlawan lain yaitu Panglima Besar Djenderal Soedirman, Djenderal Oerip Soemohardjo, Menteri Soepeno, Prof.Dr. M. Sardjito, Katamso dan Soegiono.

Ziarah dan tabur bunga karyawan Royal Darmo Hotel Yogyakarta di TMP Kusumanegara Yogyakarta itu dikomandani langsung oleh gGneral Managernya, Joko Paromo sekaligus memimpin doa yang dimulai dari makam Djenderal Soedirman kemudian berurutan ke makam pahlawan nasional yang lain.

“Kegiatan ziarah dan tabur bunga ini kami laksanakan untuk menanamkan rasa nasionalisme kepada para karyawan Royal Darmo Malioboro Hotel Yogyakarta, sekaligus kita mengenang jasa pahlawan kita, juga menanamkan rasa persatuan dan kesatuan bangsa,” terang Joko.

“Tanpa jasa para pahlawan, mustahil Indonesia bisa merdeka, ini sebagai bentuk penghormatan kita kepada mereka yang sudah berjuang memerdekakan bangsa ini,” imbuhnya.

Ditemui secara terpisah, salah seorang staff TMP Kusumanegara Yogyakarta, Gunawan menjelaskan bahwa TMP ini didirikan pada tahun 1945 dan dibagi menjadi enam area blok yaitu Blok A sampai dengan F, ungkapnya.

“Area makam pahlawan ini seluas 2, 8 H dan saat ini ada sekitar 2.008 makam dan disini ada Enam Pahlawan Nasional yang dimakamkan disini,” ujarnya.

Gunawan juga mengatakan bahwa untuk perawatan TMP ini ada 10 orang petugas, “kebersihan harus tetap terjaga setiap harinya apalagi jelang peringatan hari kemerdakaan RI ini pasti banyak pengunjung yang melakukan ziarah dan tabur bunga,” katanya. (rmd)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here