D’Kalpa Hotel Gelar Tasyakuran dan Ramah Tamah dengan Nama Baru

0
26
D'Kalpa Hotel Gelar Tasyakuran dan Ramah Tamah dengan Nama Baru - (Foto: Kabarewisata)

KABAREWISATA.COM – Keluarga besar D’Kalpa Hotel menggelar tasyakuran dan ramah tamah di Lantai 1 D’Kalpa Hotel Demangan Caturtunggal Depok Sleman, Senin (7/10/2024).

Kegiatan ini sebagai tasyakuran pergantian nama D’Kalpa Hotel dari sebelumnya dengan nama D’Kayon Hotel.

Selain dihadiri pihak manajemen, kegiatan tersebut dihadiri jajaran direksi, kepala dinas pariwisata Sleman, muspika kapanewon Depok, perwakilan kalurahan Caturtunggal dan sejumlah travel dan biro perjalanan.

“Perubahan nama D’Kayon Hotel menjadi D’Kalpa Hotel telah dilakukan sejak 1 Juni 2024 dikarenakan ada persamaan nama hotel yang ada di Bali dan nama tersebut telah terdaftar terlebih dahulu,” ujar GM D’Kalpa Hotel, Arief.

Untuk itu pihak hotel mengubah nama dari D’Kayon Hotel menjadi D’Kalpa Hotel. Dengan nama baru akan menjadi harapan baru dan okupansi hotel diharapkan akan meningkat.

“Sehingga nantinya D’Kalpa Hotel dapat mendukung pariwisata di Indonesia khususnya di Sleman,” tegas Arief.

Filosofi D’Kalpa atau Kalpataru berupa gunungan dan pohon beringin sebagai simbol penghidupan.

Sehingga D’Kalpa Hotel bisa ikut andil dalam memajukan pariwisata terutama para tamu yang datang ke Yogyakarta untuk menjadikan pilihan hotel untuk menginap. D’Kalpa sebagai Stylis Business Hotel akan menjadi second home in Yogyakarta.

Sementara Tri Suharyanta mewakili direksi menyatakan, D’Kalpa Hotel sendiri telah didaftarkan ke HKI sehingga ke depan tidak ada tuntutan lagi dengan nama baru tersebut.

“Dengan perubahan itu juga dibarengi perubahan manajemen dan tampilan sehingga akan menaikkan tingkat hunian. Setelah itu D’Kalpa akan gencar melakukan promo di media sosial,” katanya. (qim)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here