UMP Dukung Pendidikan Berkualitas

0
12
UMP terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung pendidikan berkualitas. (Foto: Istimewa)

KABAREWISATA.COM – Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP), Jawa Tengah, terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung pendidikan berkualitas dengan menggelontorkan anggaran sebesar Rp 4 miliar per tahun untuk beasiswa nasional dan internasional melalui Rector Scholarship.

Anggaran beasiswa dari luar UMP atau pemerintah mencapai Rp 1,2 miliar per tahun. Untuk tahun 2024, UMP berencana meningkatkan anggaran Rector Scholarship sebesar 20 persen menunjukkan dedikasi UMP dalam memberikan dukungan finansial yang lebih besar kepada mahasiswa berprestasi.

Rektor UMP, Assoc Prof Dr Jebul Suroso, mengungkapkan, peningkatan anggaran beasiswa ini merupakan bagian dari upaya UMP untuk terus memberikan kesempatan lebih luas bagi mahasiswa untuk meraih pendidikan tinggi berkualitas.

“Kami ingin memastikan bahwa setiap mahasiswa memiliki kesempatan untuk berkembang dan mencapai potensi maksimal mereka tanpa terbebani oleh masalah finansial,” ujarnya.

Mahasiswa UMP juga terus berkiprah di berbagai ajang nasional dan internasional melalui jalur akademik dan nonakademik. Beberapa prestasi internasional yang diraih mahasiswa UMP antara lain The First Best Paper of International SDGs Students Competition (USM ISSCO) 2024 dan The 6th Winner of International SDGs Students Speech Competition (USM ISSCO) 2024.

Prestasi Internasional lainnya adalah International Academic Poster Competition, Annual Innovations on Learning and Education Competition (AILEC) 2024, Kejuaraan Internasional Pakubumi Open 12 Championship 2024, Magelang International Karate Championship 2023, ASEAN University Games 2024 dan Sayembara International Nursing Day.

Untuk tingkat nasional, prestasi mahasiswa UMP adalah Juara 1 Lomba Penulisan Tangkai Puisi PEKSIMIDA Jawa Tengah 2024, Pekan Olahraga Mahasiswa Tingkat Nasional (POMNAS) Cabang Olahraga Pencak Silat, Pekan Olahraga Mahasiswa Tingkat Nasional (POMNAS) Cabang Olahraga Panjat Tebing, dan Gold Medals dalam cabang Pencak Silat di Final ASEAN University Games 2024.

Prestasi tersebut menegaskan posisi UMP sebagai institusi pendidikan yang unggul dan inovatif. Selain itu, UMP juga berhasil meraih pendanaan terbanyak untuk Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) 2024 dari Kemendikbudristek RI. Hal itu menambah daftar panjang capaian positif universitas ini.

UMP tidak hanya berfokus pada prestasi akademik, tapi juga pada pembinaan keagamaan. Program mentoring Al Islam Kemuhammadiyahan menjadi salah satu program utama dalam menyiapkan lulusan yang tidak hanya berfokus pada ilmu umum, tetapi juga memiliki pemahaman keagamaan yang baik.

Jumlah mahasiswa baru UMP terus mengalami peningkatan setiap tahunnya. Pada tahun akademik 2021/2022, UMP menerima 4.008 mahasiswa baru, tahun 2022/2023 sebanyak 4.230 mahasiswa, dan pada tahun 2023/2024 mencapai 5.383 mahasiswa. Total mahasiswa aktif di UMP pada tahun 2023/2024 tercatat sebanyak 17.626 mahasiswa.

Peningkatan jumlah mahasiswa baru setiap tahunnya itu menunjukkan kepercayaan masyarakat terhadap UMP semakin tinggi.

“Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan dan memberikan pengalaman belajar yang terbaik bagi mahasiswa,” kata Assoc Prof Dr Jebul Suroso.

Dengan berbagai pencapaian ini, lanjut Jebul, UMP terus berkomitmen untuk meningkatkan kualitas pendidikan, memperluas jaringan kerjasama dan memberikan dukungan yang lebih besar kepada mahasiswa melalui peningkatan anggaran beasiswa.

Dengan semangat kolaborasi dan inovasi, mahasiswa UMP akan terus maju dan berkontribusi dalam dunia pendidikan global. (Fan)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here