Gowes Jupon, Jelajah Deso Milangkori Condongcatur

0
5

KABAREWISATA.COM – Pamong Pemerintah Kalurahan (Pemkal) Condongcatur bersama warga masyarakat pada Jum’at Pon (16/6/2023) bersepeda dengan rute Balai Kalurahan Condongcatur – Kentungan – Pringwulung – Dabag.

Setelah start dari halaman Kalurahan Condongcatur, bersepeda “Gowes Jupon” ini sambil meresmikan proyek-proyek pembangunan dan meninjau kegiatan di padukuhan se-Kalurahan Condongcatur.

Selain itu, berolahraga keliling Condongcatur dari padukuhan ke padukuhan ini sambil menikmati sejuknya udara pagi dengan melewati jalanan kampung yang asri.

Tak kalah pentingnya adalah melihat geliat hasil pembangunan Bantuan Dana Desa dan Bantuan Keuangan Khusus yang ada di padukuhan.

“Mari kita giatkan bersepeda sambil tolak Narkoba agar sehat jiwa dan raga menuju Condongcatur tangguh dan tetap tumbuh,” ungkap Reno.

Untuk kali ini proyek di wilayah Kentungan adalah jalan konblok di RT 05 RW 49, Pringwulung berupa jalan konblok di RW 39 Puren, Dabag adalah sarana dan prasarana olahraga di RW 27 serta jalan konblok di RT 07 RW 26 Pringgolayan.

Pada kesempatan itu peserta Gowes Jupon disuguhkan teh hangat, sarapan pagi berupa soto istimewa dan snack jajanan pasar. (Fan)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here