Lurah Condongcatur Berhasil Ujian Disertasi Doktor di UII

0
8

KABAREWISATA.COM – Lurah Condongcatur, Reno Candra Sangaji, S.IP, M.IP, berhasil menyelesaikan ujian tertutup disertasi pada Program Studi Ilmu Manajemen, Program Doktor Fakultas Bisnis dan Ekonomika Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta.

Ujian tersebut berlangsung secara luring di Kampus UII Ekonomi Condongcatur, Kamis (15/5/2025) dan dihadiri oleh tim penguji sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan.

Setelah ujian proposal disertasi dibuka oleh Ketua Sidang Prof Johan Arifin, SE, M.Si, Ph.D, kemudian Reno mempresentasikan disertasinya berjudul “Anteseden dan Konsekuensi Ketahanan Organisasi pada Revitalisasi Pasar Tradisional”.

Kata Reno, revitalisasi pasar tradisional bukan hanya soal fisik bangunan, tetapi juga tentang bagaimana ketahanan organisasi dapat dibangun dari dalam dan melalui penguatan modal sosial. “Pemberdayaan tim dan semangat inovasi,” kata Reno.

Reno berharap hasil disertasi ini dapat menjadi kontribusi nyata bagi para pemangku kebijakan, kepala daerah dan praktisi pengembangan pasar rakyat. “Agar lebih adaptif dan berkelanjutan ke depannya,” katanya.

Usai presentasi dilanjutkan tanya jawab oleh tim penguji terdiri dari Prof Dr H Zaidan Nawawi, M.Si (Penguji I), Prof Olivia Fachrunnisa, SE, M.Si, Ph.D (Penguji II), Prof Dr Muafi, SE, M.Si (Promotor) dan Anjar Priyono, SE, M.Si, Ph.D (Ko-Promotor I).

Berdasarkan hasil sidang, tim penguji menyatakan bahwa Reno Candra Sangaji dinyatakan lulus. Dan keberhasilan ini merupakan tonggak penting dalam perjalanan akademik beliau menuju gelar doktor.

“Ini adalah hasil dari perjalanan panjang penuh tantangan, namun juga penuh pembelajaran,” kata Reno.

Menurutnya, banyak pelajaran hidup yang dipetik. Terutama tentang pentingnya kolaborasi, komitmen dan keteguhan dalam menghadapi dinamika organisasi masyarakat. “Khususnya dalam konteks revitalisasi pasar tradisional,” ucap Reno. (Fan)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here