Haedar Nashir Bangga Megahnya SM Tower

0
45

KABAREWISATA.COM –  Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Prof Dr H Haedar Nashir, MSi, melakukan kunjungan kerja di Suara Muhammadiyah, Rabu (21/6/2023).

Kunjungan tersebut dalam rangka meninjau kesiapan sarana prasarana dan juga infrastruktur SM Tower and Convention jelang dilaksanakan soft opening pada Sabtu (24/6/2023) mendatang.

Kehadiran Haedar didampingi langsung Direktur PT Syarikat Cahaya Media (SCM)/Suara Muhammadiyah, Deni Asy’ari Dt Marajo, MA beserta dengan jajaran direksi.

Pada kesempatan tersebut Haedar mengapresiasi atas perkembangan yang telah berjalan dari proses pembangunan SM Tower and Convention.

Bersamaan dengan itu, Haedar menilai kehadiran SM Tower and Convention menunjukkan eksistensi kehadiran Muhammadiyah di abad kedua yang makin melesat maju. (*/Fan)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here