KABAREWISATA.COM – Badan Pengurus Daerah Pelaku Usaha Pariwisata Ekonomi Kreatif (BPD Pusparekraf) Kabupaten Sleman siap dikukuhkan oleh Bupati Sleman, Kustini Sri Purnomo pada Kamis, 27 Juni 2024 di Pendopo Rumah Dinas Bupati Sleman.
Disampaikan Ketua BPD Pusparekraf Sleman, Agung Tris Sasongko, pihaknya menggelar rapat koordinasi terakhir guna memantabkan pelaksanaan pengukuhan pengurus BPD Pusparekraf Sleman.
“Hari ini kita rapat koordinasi terakhir untuk persiapan pengukuhan pengurus BPD Pusparekraf Kabupaten Sleman pada 27 Juni 2024 mendatang,” katanya, Selasa (25/6/2024) disela rakor di Floating Resto Sleman.
Dia berharap semoga acara pengukuhan tersebut bisa berjalan lancar, sehingga bisa melancarkan program-program Pusparekraf Sleman kedepannya.
Sementara itu, Wakil Ketua BPD Pusparekraf Sleman, Joko Paromo mengimbau agar pada pelaksanaan pengukuhan, para pengurus BPD Pusparekraf Sleman bisa menghadiri kegiatan yang sakral tersebut.
“Ini kegiatan yang sakral, saya minta semua pengurus hadir saat pengukuhan,” katanya.
Pada saat pengukuhan pengurus BPD Pusparekraf Sleman oleh Bupati, juga akan dibacakan Pakta Integritas oleh para pengurus BPD Pusparekraf Sleman periode 2024-2029. (jpm)