KABAREWISATA.COM – Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Atma Jaya Yogyakarta (UAJY) melakukan penjajakan kerjasama dengan School of Global Studies and Collaboration (SGSC) dari Aoyama Gakuin University Jepang pada 18 Agustus 2025 di Ruang Rapat FISIP UAJY.
Hadir Dr Masanobu Horie dan Dr Kaoko Sakikawa selaku perwakilan Profesor SGSC dari Aoyama Gakuin University dan Dr Victoria Sundari Handoko, S.Sos, M.Si selaku Dekan FISIP UAJY beserta jajaran dosen.
Rombongan juga mengikuti campus tour ke ruang kelas Ilmu Komunikasi reguler maupun ICP, Student Working Space dan Laboratorium Audio Visual (AVI).
Pertemuan membahas peluang perpanjangan Memorandum of Understanding (MoU) atas kolaborasi yang terjalin sebelumnya.
Juga diskusi kerjasama berkaitan dengan students exchange SGSC yang fokus pada global studies dari Aoyama Gakuin University ke Indonesia dan sebaliknya.
Untuk mendukung program tersebut FISIP UAJY akan menyediakan pilihan mata kuliah di Program Studi Sosiologi maupun International Communication Program (ICP).
Masanobu sangat menyukai suasana di UAJY. “Rasanya lebih compact dan efisien dibandingkan universitas lain di Indonesia,” katanya.
Menurut Masanobu, suasananya sangat ramah. “Dan saat mahasiswa kami datang, mereka bisa fokus untuk belajar di lingkungan yang positif,” ujar Masanobu.
Masanobu mengemukakan, kedua belah pihak terus mengupayakan kerjasama dan sangat senang untuk menerima students exchange dari UAJY maupun mengirim mahasiswa dari Aoyama Gakuin University.
Harapannya, tidak hanya students exchange, tetapi juga lecturer exchange,
bahkan visiting professor baik dari UAJY ke Aoyama Gakuin University dan sebaliknya.
“Di fakultas ini juga ada klaster-klaster penelitian sehingga dosen kita punya kolaborasi dengan Aoyama Gakuin University untuk riset-riset yang concern-nya sama. Misalnya, tentang kebencanaan, generasi muda, kelompok-kelompok minoritas, dan gender studies,” ujar Dr Victoria Sundari Handoko, S.Sos, M.Si selaku Dekan FISIP UAJY. (Fan)

















