Disperindag Sleman Gelar Pembinaan Pelaku Usaha Ekspor

0
18
Disperindag Sleman Gelar Pembinaan Pelaku Usaha Ekspor - (ist)

KABAREWISATA.COM – Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Sleman menggelar Pembinaan Pelaku Usaha Eskpor bekerjasama dengan IMA Chapter Sleman dan PaESS di ruang Diklat Dekranasda Sleman, Selasa (31/10/2023).

Kegiatan ini menghadirkan pemateri dari BNI KC Sleman yang memaparkan terkait pembiayaan ekspor, Imam Nawawi yang memberikan materi tentang digital marketing untuk ekspor, dan Ketua Halal Center UIN Sunan Kalijaga Dr. Imelda, M.Si yang memaparkan materi tentang sertigikasi halal untuk aneka produk.

Di dalam forum tersebut menjelaskan bahwa nilai realisasi eksport tertinggi pada industri pakai jadi tekstil 48,3%, dan yang berikutnya industri sarung tangan kulit sintetis 14,7%, sedangkan untuk mebel kayu senilai 6,8%.

Untuk daerah ekspor tertinggi masih ke Jepang baru kemudian ke Amerika. Adapun produk unggulan sleman untuk di dorong ekspor adalah kerajinan bambu dan craft.

Dalam forum juga di jelaskan bagaimana memperoleh sertifikat Halal. Karena sertifikat Halal akan ada kepastian hukum dan keamanan pangan.

Secara otomatis produk itu juga akan naik menjadi produk premium. Selain itu juga dijelaskan bahwa peran digital marketing sangat strategis dalam menjangkau perluasan pasar ekspor. (jpm)

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here