
KABAREWISATA.COM – Lions International District 307 B2 Region 3 menggelar Worldwide Induction Day 2025, Senin (14/4/2025) bertempat di Alana Yogyakarta Hotel & Convention Center.
Worldwide Induction Day sendiri merupakan sebuah perayaan untuk member baru yang diadakan setiap tahun, tepat pada bulan April, dan untuk menyatukan club-club di seluruh dunia dalam menyambut anggota baru.
Dijelaskan oleh Project Officer, Eni Widiastuti, acara Worldwide Induction Day kali ini di ikuti oleh 11 klub di Yogyakarta dan Magelang dengan melantik 40 new member.
“Dalam worldwide induction day kali ini ada 40 new member dari 11 klub yang akan dilantik hari ini,” ujar Eni disela acara.
Ditambahkan Bendahara Acara, Dwi Haroyah melalui acara worldwide induction day ini, selain merekrut anggota baru atau new member, juga sebagai ajang perkenalan Lions Club kepada masyarakat.
“Dengan banyaknya penambahan new member diharapkan akan semakin banyak tangan-tangan yang melakukan pengabdian,” tambah Dwi.
Pada acara worldwide induction day kali ini juga diperkenalkan kandidat District Governor (DG), Lianawati Tjokrohartono; First Vice Dictrict Governor (FVDG), C.A. Tersierra Rosa; dan Second Vice District Governor (SVDG), Anna Florentina, Ernawati Marahusin, Hermin Pujiastuti, Budiman Tanudjaja, dan Irma Y Suganda yang akan mengikuti pemilihan pemimpin District 307 B2 periode 2025-2026.
Dalam acara Worldwide Induction Day kali ini dihadiri ratusan fellow lions dari club-club di DIY, Jateng, Jatim dan Jabar. (mas)